Saturday, September 10, 2016

Inikah SEO yang sukses di Indonesia


Asalamu'alaikum wr.wb. ,halo CIvers ( cyber-intel lovers ) kali ini admin akan memberikan semangat untuk para SEO pemula bahwa negara kita ini banyak SEO yang hebat dan para pejuang di dunia cyber.berikut ini adalah beberapa atau sebagian kecil para SEO yang terkenal di indonesia :

1. Anne Ahira (www.AsianBrain.com)

Anne Ahira adalah salah satu Guru internet marketer yang ada di Indonesia dan juga memiliki keahlian dalam SEO. Setau saya, dia sekarang berdomisili di Amerika Serikat dan sekali-sekali datang ke Indonesia untuk keperluan bisnis ataupun bertemu dengan keluarga dan teman-temannya di Indonesia. Di Asian Brain, Anne Ahira memberikan materi tentang internet marketing bersama beberapa mentor yang juga memiliki keahlian dan reputasi yang luar biasa dalam dunia marketing online.
Saya sendiri pernah belajar di Asian Brain pada tahun 2009 (hanya satu tahun). Dan menurut saya, materi pelajaran tentang internet marketing dan SEO yang ada di Asian Brain sangat bagus dan disampaikan dengan bahasa yang mudah dimengerti walaupun Anda seorang pemula. Dari Asian Brain lah pertamakali saya belajar membuat blog, membangun network, menjual secara online, SEO, dan lain-lain. Jika Anda ingin sekali mengembangkan kemampuan dalam dunia online marketing dan SEO maka Anda harus mempertimbangkan untuk belajar Asian Brain.

2. Bramantya Farid ( www.SEOAcademy.co )

Bramantya Farid sangat fokus pada dunia SEO, hal ini bisa kita lihat dari sekolah SEO yang sudah dia bangun. Saya tidak bisa menjelaskan secara detail tentang master yang satu ini karena saya memang tidak belajar di sekolah SEO yang dia kelola. Namun ada beberapa hal yang saya ketahui tentang beliau, yaitu; Bram pernah pernah belajar tentang Internet Marketing di Asian Brain, website Bram pernah menjadi No. 1 dalam sebuah kontes SEO yang diselenggarakan secara Internasional. Jadi menurut saya, kita tidak perlu meragukan keahlian SEO yang dimiliki manusia yang satu ini hehehe.

3. Yasirli Amri ( www.SekolahPengusaha.co )

Saya mengenal sosok Yasirli dari forum Ads-Id.com (Indonesian publiher) yaitu sebuah forum yang fokus membahas tentang bisnis online ataupun bisnis go online secara general. Saya sudah melihat beberapa keahlian Yasirli di dalam strategi SEO nya, ada beberapa yang saya paham dan mampu saya lakukan sendiri namun ada beberapa lainnya yang saya tidak mengerti karena memang ilmu itu masih tersimpan dan belum saya pelajari lebih jauh. Yasirli saat ini memiliki perusahaan yang bergerak dibidang jasa SEO dimana orang bisa menyewa jasanya untuk mengoptimalkan sebuah website.

4. Argun (www.DewaSEO.co.id)

Sejujurnya saya tidak terlalu mengenal sosok master yang satu ini, bahkan julukannya sebagai Dewa SEO pernah membuat saya risih dan menaikkan alis – heh Dewa SEO? Pada awalnya saya tidak terlalu perduli dengan orang yg mengaku “Dewa” (dewa seo), tapi beberapa waktu belakangan ini ulasan positive yang membahas tentang dia dan tentu saja julukannya yang nyeleneh membuat saya tertarik untuk mengenal lebih jauh siapa sebenarnya sosok Argun ini. Ada banyak testimoni positive tentang ilmu SEO dan juga jasa yang di tawarkan oleh Argun. Tentu saja sosok ini tidak bisa dianggap sebelah mata karena dia memang punya reputasi baik dan sudah dibuktikan oleh banyak orang melalui jasa SEO dan jasa review yang ditawarkan oleh Argun.

5. Ricky Pratama ( TrikMudahSEO.blogspot.com )

Sosok yang ke lima ini baru saja saya tambahkan karena saya memang baru menemukan dan membaca blognya beberapa waktu yang lalu. Mungkin tidak terlalu banyak internet marketer yang mengenal Ricky Pratama, atau mungkin saya aja yang kurang bergaul hahaha. Namun, jika kita membaca isi blognya, kita akan tahu kemampuan orang ini dalam hal SEO dan optimasi web/ blog di mesin pencari. Blognya memang masih menggunakan fasilitas gratis dari Blogspot, tapi isinya ‘daging’ semua lho. Dan uniknya Ricky mau berbagi kepada orang lain tentang SEO, tanpa bayaran alias Gratis. Tidak seperti beberapa internet marketer yang saya kenal, menjual ebook yang isinya ‘tidak seberapa’ dengan harga yang mahal.

Dalam dunia SEO, kita juga harus bisa belajar dari para SEO yang memang sudah bisa dikatakan "sukses". Baik secara popularitas maupun dari segi "profit" yang telah dieroleh.Untuk sukses pasti nya perlu perjuangan .Terima kasih
Salam

Elshaswoyo 

    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments